Minggu, 20 Juli 2014

Gitaris terunik sepanjang masa (Angus Young)

Angus McKinnon Young adalah gitaris sekaligus penulis lagu dari band hard rock agung asal Australia, AC/DC. Dia terkenal karena penampilannya yang luar biasa energik dan majalah Rolling Stone memberi peringkat Young sebagai gitaris terbesar ke-24 sepanjang masa. Berikut adalah beberapa keunikan rockstar berikut yang membuat saya takjub:


1. Angus Young gemar memakai gaya "duck walk" saat manggung. Gaya duck walk berarti berjalan dan bertingkah seperti bebek. Adapun yang pernah mempopulerkan gaya ini yaitu rocker handal tahun 70an, Chuck Berry:

Chuck Berry's duck walk
Angus Young's duck walk


2. Angus Young terkenal dengan kejenakaannya dan liar pada saat di panggung dengan melompat intens dan berjalan bolak-balik melintasi kerumunan penonton. Ya, dia sangat bersahabat: 

Hey! Minta dihajar?
Saat mengitari penonton


3. Bertingkah seperti orang sedang kejang, di mana ia melemparkan dirinya ke tanah, menendang, gemetar, dan berputar-putar sambil bermain gitar:

Awas!!
Don't touch him!


4. Mengenakan pakaian mirip seragam sekolah saat manggung. Ini yang paling khas darinya dan yang paling saya sukai, bagiku itu keren dan menarik, bukankah pakaian yang menggemaskan sangat kontras dengan dunia musik rock? Bukankah biasanya rockstar manapun senang mengenakan pakaian yang terkesan cadas? Dan Angus membuktikan bahwa rockstar tak harus berpakaian serba cadas. Padahal, kurang cadas bagaimana lagi sih dia? Lihat saja:

Cadas sekaligus menggemaskan bukan?
Dan beliau sangat konsisten terhadap cara berpakaiannya:


Hey! Kakek lupa umur?


5. Dia selalu terlihat tampan dan lucu dengan gaya liarnya. Meski terkesan berantakan dan ugal - ugalan, tapi dia tetap menakjubkan. Ya memang itu, yang liar memang selalu menakjubkan:


Oh, Tuhan memberkatimu, nak.



Sangat mengesankan bukan? Terlebih ketika anda melihatnya dengan mata kepala anda sendiri. Dialah gitaris terunik sepanjang masa bagiku. Dan, suatu kehormatan bisa mengagumimu, pak!

1 komentar: